Peristiwa

Peradah Tabanan Gelar Pakemda Pertama

Tabanan – Perhimpunan Pemuda Hindu (Peradah) Indonesia Dewan Pimpinan Kabupaten Tabanan menggelar Pelatihan Kepemimpinan Daerah (Pakemda) pertama pada 9 Desember hingga 10 Desember 2023 di Pura Luhur Pakendungan, Tanah Lot.

Pada Pakemda Peradah Tabanan ini menghadirkan pemateri dari tiim advokasi Peradah Bali. Pemateri dari Kementrian Agama Kabupaten Tabanan untuk materi dharma agama dan pemateri dari Kesbangpol Tabanan yang memberikan wawasan kebangsaan.

Materi Advokasi Hindu dibawakan oleh I Made Yogi Astawa dari humas tim advokasi Peradah Bali yang memberikan pemahaman terkait advokasi yang baik dan benar.

Baca Juga:  Penjaringan DPC PDIP Tabanan “Gerah”,  Nyoman Mulyadi dan Purnawan Ikut Ambil Formulir

Materi dharma agama dibawakan oleh I Nyoman Gede Kurniawan dari kantor Kementrian Agama Kabupaten Tabanan sebagai kepala seksi urusan Agama Hindu yang membawakan materi kepemimpinan Hindu sesuai pemahaman Tri Hita Karana

Materi dharma negara dibawakan oleh I Made Wiratha, dari Kesbangpol Kabupaten Tabanan yang memberi pemahaman tentang wawasan kebangsaan.

I Gede Made Bayu Mertha Putra selaku Ketua Peradah DPK Tabanan memaparkan bahwa Pakemda ini merupakan kegiatan kaderisasi Pemuda Hindu yang ada di Tabanan, mengingat Peradah merupakan wadah pergerakan pemuda hindu maka sebelum melakukan pergerakan jadi wajib diberikan pelatihan-pelatihan.

Baca Juga:  Warga Negara Australia Ditemukan Meninggal di Baturiti

“Outputnya pergerakan, jadi harus diberikan pemahaman dulu terkait advokasi apabila ada permasalahan di masyarakat, wawasan keagamaan agar menambah ilmu agama Hindu dan wawasan kebangsaan, pemateri nya langsung dari profesional, jadi kader Peradah lebih matang melakukan pergerakan,” ujar Made Bayu

Kegiatan Pakemda hari pertama pada tanggal 9 Desember 2023 peserta diberikan materi-materi pembekalan, tanggal 10 Desember 2023 diadakan Simposium Pemuda. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button