Peristiwa

Mulyadi – Sengap Siap Gebrak Ekonomi Pedesaan Lewat Banjar Mart

Tiktok Facebook Facebook

Tabanan – Jika dipercaya memimpin Tabanan pada lima tahun mendatang. Pasangan paslon nomor urut 1, I Nyoman Mulyadi dan I Nyoman Ardika alias sengap akan melakukan gebrakan awal dengan program unggulan membangun ekonomi pedesaan dengan program Banjar Mart.

I Nyoman Ardika mengatakan, jika di percaya rakyat untuk memimpin Tabanan sebagai Bupati Tabanan dan Wakil Bupati Tabanan maka program awal yang akan dikerjakan adalah membuat Banjar Mart.

“Dengan pola Banjar Mart ini dikerjakan dapat membantu perekonomian masyarakat desa,” ujarnya usai kampanye di Banjar Delod Puri, Kediri, Tabanan Selasa, (8/10).

Ardika menjelaskan, pola Banjar Smart yang diterapkan di setiap titik Banjar yang ada di wilayah Tabanan dapat membantu perekonomian masyarakat yang ada di Banjar.

Baca Juga:  Mantan Ketua DPRD Tabanan: Mulyadi Maju di Pilkada Tanpa Beban Moral dan Ekonomi

“Dengan adanya Banjar Mart maka anak-anak remaja dan warga Banjar di sana, mereka membeli segala kebutuhan tidak akan keluar wilayah Banjar mereka, jika sudah ada bentuk UMKM seperti Banjar Mart,” katanya.

Dengan masyarakat berbelanja kebutuhan di Banjar Mart yang ada di desa itu maka bisa berdampak pada keuntungan tidak hanya bagi pelaku usaha melainkan warga sekitar.

“Jadi roda perekonomian tidak kemana-mana hanya berputar disana dan Itu bisa dimanfaatkan untuk kehidupan masyarakat setempat,” imbuhnya.

Baca Juga:  PNS di Buleleng Curi Motor untuk Dapat Sabu

Menurut Nyoman Ardika, dengan pola ini secara tidak langsung UMKM bergerak masyarakat bisa mandiri. Selain Banjar Mart, sektor pertanian pun menjadi fokus garapan pasangan nomor urut 1 untuk membantu kehidupan petani agar lebih sejahtera. Dimana untuk wilayah Kabupaten Tabanan diketahui ada sebanyak 418 subak yang terdiri subak basah dan subak kering.

“Jika lahan pertanian basah dan kering di olah dengan benar ini bisa bermanfaaf pada para petani itu sendiri. Kalau petani sudah mapan, untuk membangun adat, pura itu pasti bisa,” ujarnya. (CB.2)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button